WhatsApp Versi iPad Apple Segera Meluncur

- Editor

Selasa, 24 Agustus 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi- WhatsApp. (Foto: Pelopor/Pixabay)

Ilustrasi- WhatsApp. (Foto: Pelopor/Pixabay)

Pelopor.id | Jakarta – WhatsApp mengabarkan sedang mengembangkan aplikasi untuk iPad Apple. Sebelumnya, perangkat besutan Apple itu masih belum mendukung aplikasi WhatsApp seperti yang ada di iPhone.

WABetaInfo melalui tweet-nya menyebut bahwa WhatsApp untuk perangkat iPad akan segera dirilis dalam bentuk aplikasi independen. Sebelumnya pada Juni lalu, pendiri sekaligus CEO Facebook Mark Zuckerberg dan Head of WhatsApp Will Cathcart mengaku bahwa mereka akan merilis aplikasi WhatsApp versi iPad.

Baca juga: Realme Book, Laptop Tipis dan Ringan Pakai Intel Core i5 Generasi 11

Selain itu, mereka juga mengaku tengah mengembangkan fitur multi-perangkat yang memungkinkan satu akun WhatsApp bisa dipakai ke empat perangkat sekaligus, termasuk ponsel.

Phone Arena memberitakan, Senin, 23 Agustus 2021, bahwa Multi-device 2.0 ini akan disertakan dalam pembaruan software WhatsApp selanjutnya. Update ini juga akan membawa dukungan untuk WhatsApp versi iPad.

Kemudian, pembaruan juga membawa dukungan multi perangkat untuk ponsel Android bersamaan dengan perangkat tablet berbasis Android.

Dengan multi-device 2.0, WhatsApp akan terus terkoneksi. Meskipun perangkat utama yang dikenakan dalam keadaan habis baterai atau tidak ada jaringan internet.

Kabar kehadiran WhatsApp versi iPad sebenarnya bukan kali pertama muncul. Pada 2019, beredar bocoran, WhatsApp telah selesai mengembangkan aplikasi untuk iPad. Namun pihak WhatsApp tidak meluncurkan lantaran masih mengembangkan fitur multi perangkat (multi-device).[]

Baca juga: Harga dan Spesifikasi Realme GT Master Edition di Indonesia

Baca juga: Produksi Ponsel Pixel 5 dan 4a 5G akan Distop Google

 

Facebook Comments Box
Baca Juga :   Saingi Apple dan Samsung, Realme Rilis Produk Baru di Mobile World Congress 2022

Berita Terkait

STEM Academy, Program Pengembangan SDM Ala Harbour Energy
Gandeng PTQ, Provider Tri Ajak Sebar Kebaikan Lewat Program Sedekah Kuota
Sambut Ramadan 2024, Indosat IM3 Hadirkan Kampanye Nyatakan Silaturahmi
Virtualness Perkenalkan Gim Interaktif Liga 1 Fantasy Football Bareng Indosat
Marcommads Edulearn Center Cetak Mentor Konten Kreator untuk Anak Disabilitas
Fitur Terbaru WhatsApp, “Kunci Chat” Sudah Bisa Dicoba di Indonesia
Bos Indosiar Bawa Kabar Baik Buat Pecinta Sinetron Magic 5
Vivo Smartphone Dukung Pendidikan Jurnalistik yang Digaungkan KJJT

Berita Terkait

Rabu, 11 September 2024 - 14:02 WIB

Mantan Gitaris Guns N Roses Bakal Konser Bareng Dewa 19 di GBK

Jumat, 6 September 2024 - 03:39 WIB

Gitaris Bless The Knights, Fritz Faraday Resmi Di-endorse Blackstar Amplification

Rabu, 4 September 2024 - 13:27 WIB

Sujar Band Pamer Karya Bareng Lanov dan Senyawa di Swag Event

Minggu, 1 September 2024 - 15:18 WIB

Manusia Aksara Kolaborasi Bareng Widi Vierratale di Single Akhirnya Waktu Memisahkan Aku dan Kamu

Kamis, 29 Agustus 2024 - 18:07 WIB

Anov Blues One dan Jack Andie Kolaborasi di Single Tukobel

Kamis, 29 Agustus 2024 - 13:37 WIB

Digelar 3 Hari, Synchronize Fest 2024 Hadirkan 160 Artis Musik Lintas Generasi

Sabtu, 17 Agustus 2024 - 16:09 WIB

Jelang Perayaan 40 Tahun Berkarya, Kahitna Siap Gelar Konser

Jumat, 16 Agustus 2024 - 20:41 WIB

Rilis Album Satellites, The Script Siap Konser di Indonesia

Berita Terbaru