Realme Luncurkan Smart TV 4K 50″, Berikut Harga dan Fitur-fiturnya

- Editor

Rabu, 18 Agustus 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Realme Smart TV 4K 50

Realme Smart TV 4K 50". (Foto: pelopor.id/Realme Indonesia)

Pelopor.id | Jakarta – Realme Indonesia meluncurkan Realme Smart TV 4K 50” secara virtual pada Rabu, 18 Agustus 2021. Kehardiran televisi pintar ini memberikan “Pengalaman Menonton Bioskop dari Rumah” kepada pengguna dengan dukungan layar 4K Dolby Vision, yang menjadikan perangkat ini sebagai smart TV paling worth it di kelasnya.

Smart TV besutan Realme ini menggunakan prosesor 4K UHD MediaTek yang bertenaga, arsitektur quad-core 64-bit, CPU ARM Cortex A53 1,5GHz, dan GPU Mali G52 baru serta dukungan penyimpanan 2GB+16GB.

Realme Smart TV 4K 50” menghadirkan layar LED Dolby Vision 4K berukuran 50” (120cm) dengan resolusi 3840×2160, yang dapat meningkatkan kualitas gambar dari berbagai aspek untuk memberikan pengalaman menonton yang luar biasa seperti di bioskop kepada pengguna.

Selain itu, disematkan fitur Chroma Boost Picture Engine yang dapat memberikan detail, kecerahan, dan warna yang mirip dengan aslinya.

Untuk menghadirkan pengalaman audio yang lebih nyata, Realme Smart TV 4K 50” menghadirkan sistem audio Dolby Atmos dengan dukungan DTS. Ada empat speaker stereo 24W yang terletak di bagian bawah perangkat. Setiap set terdiri dari satu speaker full-range dan satu tweeter. Ukuran yang ditetapkan bisa mencapai 183.3*46.8*45.2mm. Total daya keempat speaker ini adalah 24W, yang jelas lebih bertenaga dibandingkan kompetitor lainnya.

Pada defsain bagian depan, Realme Smart TV 4K 50” menampilkan desain tanpa bingkai premium dengan bezel 2,6 mm yang nyaris tak terlihat, menghasilkan rasio layar 97,2% yang membuatnya terlihat lebih menarik.

Demi memudahkan pengguna, Realme Smart TV 4K 50” mendukung Built-in Voice Assistant. Fitur ini dapat memudahkan pengguna untuk berinteraksi dengan perangkat dan dapat diandalkan lebih dari sekadar mengganti saluran.

Baca Juga :   Realme GT Neo3 Mampu Isi Daya Hingga 50% dalam 5 Menit, Tercepat di Dunia
Realme Smart TV 4K 50'
Realme Smart TV 4K 50″. (Foto: pelopor.id/Realme Indonesia)

Realme Smart TV 4K 50” dilengkapi sertifikat Android TV dengan Android 10, Google Play Store, dan Chromecast Built-in yang akan menjadi andalan pengguna untuk menjelajahi banyak hal. Selain sertifikat Android TV, perangkat ini membawa sertifikat TÜV Low Blue Light, untuk melindungi kesehatan konsumen dan mengurangi bahaya cahaya biru dari layar.

Realme Smart TV 4K 50”  dibanderol Rp 5.799.000, secara eksklusif untuk Realme Fans bisa mendapatkan potongan Rp 100K dengan menggunakan kode voucher “REALME100”, yang membuat harganya turun menjadi Rp 5,699,000. Voucher tambahan berlaku untuk 200 pemesan pertama, jadi dapatkan segera.[]

Baca juga: Harga dan Spesifikasi Realme GT Master Edition di Indonesia

Baca juga: Realme Mencapai 100 Juta Pengguna Secara Global

Facebook Comments Box

Berita Terkait

STEM Academy, Program Pengembangan SDM Ala Harbour Energy
Gandeng PTQ, Provider Tri Ajak Sebar Kebaikan Lewat Program Sedekah Kuota
Sambut Ramadan 2024, Indosat IM3 Hadirkan Kampanye Nyatakan Silaturahmi
Virtualness Perkenalkan Gim Interaktif Liga 1 Fantasy Football Bareng Indosat
Marcommads Edulearn Center Cetak Mentor Konten Kreator untuk Anak Disabilitas
Fitur Terbaru WhatsApp, “Kunci Chat” Sudah Bisa Dicoba di Indonesia
Bos Indosiar Bawa Kabar Baik Buat Pecinta Sinetron Magic 5
Vivo Smartphone Dukung Pendidikan Jurnalistik yang Digaungkan KJJT

Berita Terkait

Jumat, 6 September 2024 - 03:39 WIB

Gitaris Bless The Knights, Fritz Faraday Resmi Di-endorse Blackstar Amplification

Rabu, 4 September 2024 - 13:27 WIB

Sujar Band Pamer Karya Bareng Lanov dan Senyawa di Swag Event

Minggu, 1 September 2024 - 15:18 WIB

Manusia Aksara Kolaborasi Bareng Widi Vierratale di Single Akhirnya Waktu Memisahkan Aku dan Kamu

Kamis, 29 Agustus 2024 - 18:07 WIB

Anov Blues One dan Jack Andie Kolaborasi di Single Tukobel

Kamis, 29 Agustus 2024 - 17:45 WIB

Grup Band The Titans Umumkan Comeback, Rizky Balik Jadi Vokalis

Sabtu, 17 Agustus 2024 - 16:09 WIB

Jelang Perayaan 40 Tahun Berkarya, Kahitna Siap Gelar Konser

Jumat, 16 Agustus 2024 - 20:41 WIB

Rilis Album Satellites, The Script Siap Konser di Indonesia

Jumat, 16 Agustus 2024 - 19:40 WIB

Resmi Diumumkan, Green Day Bakal Konser di Jakarta Pada Awal 2025

Berita Terbaru