Mulai Besok, AS Hapus Tes Covid-19 untuk Turis Asing

- Editor

Sabtu, 11 Juni 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi bendera Amerika Serikat. (Foto: Pelopor.id/Pixabay/DWilliam)

Ilustrasi bendera Amerika Serikat. (Foto: Pelopor.id/Pixabay/DWilliam)

Jakarta | Amerika Serikat (AS) akan menghapus syarat tes Covid-19 pra-keberangkatan bagi penumpang udara internasional, mulai Minggu (12/06/2022).

Pengumuman ini dirilis saat musim panas dimulai, bertepatan dengan momen maskapai dan industri perjalanan bersiap menghadapi lonjakan permintaan penerbangan.

Pemerintah AS akan mengumumkan bahwa Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit atau Centers for Disease Control and Prevention (CDC) tidak akan lagi memerlukan tes Covid untuk turis sebelum datang ke AS, setelah ditentukan berdasarkan ilmu pengetahuan dan data bahwa persyaratan ini tidak diperlukan lebih lama lagi.

Sejak Desember, CDC telah mewajibkan para wisatawan untuk menunjukkan hasil tes negatif dalam satu hari sebelum penerbangan ke AS, namun pengujian tidak diperlukan untuk penyeberangan perbatasan darat.

Sebelumnya, banyak negara termasuk negara-negara Eropa telah membatalkan persyaratan pengujian tes Covid. Meski demikian, CDC akan melakukan penilaian ulang atas keputusan ini dalam 90 hari.

“Jika ada kebutuhan untuk mengembalikan persyaratan pengujian pra-keberangkatan – termasuk karena varian baru, mengenai varian, CDC tidak akan ragu untuk bertindak,” kata pejabat berwenang, seperti dilansir dari Reuters, Sabtu (11/06/2022).

CDC juga menegaskan bahwa pihaknya masih mengharuskan sebagian besar warga negara non-AS untuk divaksinasi Covid-19 untuk melakukan perjalanan ke AS.

Pada bulan April, seorang hakim federal menyatakan persyaratan CDC bahwa pelancong harus memakai masker di pesawat terbang dan di pusat transit, seperti bandara, melanggar hukum dan pemerintah pun berhenti memberlakukannya.[]

Facebook Comments Box
Baca Juga :   WHO: Dua Pertiga Populasi Dunia Telah Miliki Antibodi Covid

Berita Terkait

Kebut Jargas Bintaro, PGN Aliri Gas Kebayoran Villas dan Terrace
Weak Hero Class 2 : Si Penyendiri Mulai Punya Teman
Andi Amran Copot Anak Buah Yang Terima Fee Proyek
Lomba Desa Wisata Nusantara dan Lomba Literasi Budaya Desa Tahun 2024
AHY di WWF 2024: Masyarakat Dunia Harus Atasi Kelangkaan Lahan dan Air
Temuan Potongan Tikus Picu Penarikan Roti Terkenal di Jepang
Alroji Saku John Jacob Astor Pecahkan Rekor Harga Artefak Titanic
Warung Madura Tidak Pernah Dilarang Beroperasi 24 Jam

Berita Terkait

Selasa, 17 Juni 2025 - 02:37 WIB

SaladKlab Gebrak Kancah Musik Elektronik Lewat EP No Wassap

Selasa, 17 Juni 2025 - 01:16 WIB

Inocent Purwanto Resmi Terjun ke Industri Musik Lewat Single Dilanjutkan Salah, Disudahi Perih

Jumat, 13 Juni 2025 - 02:06 WIB

Unit Rock, MUSE Bakal Gelar Konser di Jakarta

Jumat, 13 Juni 2025 - 00:57 WIB

Meha Angkat Tema Ghosting di Single Ada Rasa

Rabu, 11 Juni 2025 - 23:22 WIB

Bakal Konser di Sentul, Mariah Carey Siap Bawakan Hits Ikonik

Rabu, 11 Juni 2025 - 21:44 WIB

Usung #MomentumLoDimulai, Kolektif Soundwich Resmi Diluncurkan

Rabu, 11 Juni 2025 - 21:03 WIB

Dari 2015 ke 2025, Bemby Gusti Hadirkan Evolusi Suara dalam Single Rayuan Nan Elok

Rabu, 11 Juni 2025 - 20:42 WIB

Kay Sebastene Unjuk Keberanian untuk Jujur Lewat Single I’M NOT

Berita Terbaru

Poster konser Muse di Jakarta. (Foto: Instagram/muse)

Musik

Unit Rock, MUSE Bakal Gelar Konser di Jakarta

Jumat, 13 Jun 2025 - 02:06 WIB

Penyanyi solo, Meha. (Foto: Istimewa)

Musik

Meha Angkat Tema Ghosting di Single Ada Rasa

Jumat, 13 Jun 2025 - 00:57 WIB