Jakarta – Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran menyampaikan, pihak kepolisian bersama TNI dan masyarakat secara bersama-sama bakal menjaga dan mengamankan rumah yang ditinggal mudik para penghuninya.
“Kodam, Polda bersama segenap masyarakat seperti Satpam, Hansip, Karang Taruna, Remaja masjid kita berdayakan untuk menjaga rumah warga yang ditinggal mudik,” tuturnya saat meninjau mudik di Bandara Soekarno Hatta, Sabtu, (30/04/2022) bersama Pangdam Jaya Mayjen TNI Untung Budiharto.
Sementara Pangdam Jaya dalam kesempatan yang sama menambahkan, pihaknya siap membantu Polda memberikan kenyamanan bagi para pemudik, baik itu menggunakan moda pesawat, darat atau kapal di Indonesia.
“Kita juga menjamin kenyamanan seluruh warga Jakarta yang akan meninggalkan Jakarta sampai apa yang disampaikan Kapolda kita akan menjaga pemukiman yang ditinggalkan sehingga nyaman, tenang dan aman untuk bertemu dengan keluarga secara nyaman,” tegasnya. []