Wagub DKI Beberkan 21 Orang Diduga Terjangkit Hepatitis Akut Misterius

- Editor

Kamis, 12 Mei 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria. (Foto: PPID DKI Jakarta)

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria. (Foto: PPID DKI Jakarta)

Jakarta – Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menyampaikan, terkait wabah hepatitis akut, Pemprov DKI Jakarta mencatat 21 orang diduga terjangkit penyakit misterius tersebut. Dari jumlah itu, sebanyak 14 pasien merupakan anak usia di bawah 16 tahun yang masih dalam proses pemeriksaan.

“Dari 21 kasus, 14 orang termasuk tiga yang meninggal berusia kurang dari 16 tahun,” tuturnya kepada wartawan, Kamis (12/05/2022).

Riza menerangkan, tujuh orang lainnya berusia di atas 16 tahun. Dan menurutnya jenis pemeriksaan hepatitis A-E belum lengkap semua. Sehingga kasus ini masih berstatus ‘pending classification’.

“Sedangkan tujuh orang lain berusia 16 tahun lebih, sehingga tidak masuk kriteria WHO sebagai kewaspadaan hepatitis akut berat yang belum diketahui penyebabnya,” ungkapnya.

Sebelumnya, Riza menegaskan bahwa penyakit tersebut tidak hanya menjangkit anak-anak, tapi juga orang dewasa. Oleh sebab itu, ia mewanti-wanti agar masyarakat tidak abai terhadap protokol kesehatan (prokes) untuk memutus mata rantai penularan.

“Kita minta khususnya anak-anak yang mudah terjangkit untuk ditunda dulu bermain di tempat-tempat umum, seperti kolam renang bersama. Kegiatan anak-anak kan suka bermain di tempat-tempat indoor segala macam, termasuk seperti juga kami sampaikan umpamanya menggunakan megang railing, itu kan dipakai orang,” tegas Riza.

“Tempat-tempat atau benda-benda yang digunakan bersama itu tolong dihindari, termasuk makan ke tempat makan bersama juga dihindari,” tambahnya.

Baca Juga :   DPRD Umumkan Pemberhentian Gubernur dan Wagub DKI Jakarta
hepatitis
ilustrasi hepatitis. (Foto:Ist)

Pemprov DKI Jakarta juga membuka opsi pembelajaran tatap muka (PTM) kembali digelar secara daring seiring semakin banyaknya dugaan kasus hepatitis akut misterius pada anak.

“PTM ini masih kami pelajari, apakah akan kembali ke online, kami akan lihat,” sebut Riza Rabu (11/05/2022).

Terlebih, saat ini, organisasi kesehatan dunia (WHO) sudah menetapkan penyakit hepatitis akut misterius ini sebagai kejadian luar biasa (KLB).

“Menurut WHO sudah menjadi KLB, Kejadian Luar Biasa, itu sudah dari WHO,” ucap Riza.

Pemprov DKI Jakarta sendiri, akan menunggu kebijakan dari pemerintah pusat terkait dengan pelaksanaan PTM. []

Baca Juga :   Jubir Kemenkes Ungkap 6 Dugaan Penyebab Hepatitis Akut
Facebook Comments Box

Berita Terkait

Warung Madura Tidak Pernah Dilarang Beroperasi 24 Jam
Berdayakan Warga, Huadi Group Support Buka Puasa Bersama
Meski Dalam Kawasan Industri, Sholat Jumat dan Lima Waktu Betul-betul Hikmah
Sambut Bulan Suci Ramadan, Huadi Group Bantu Alat Kebersihan 14 Masjid di Papan Loe
PT Huadi Nickel Alloy Indonesia Wajibkan Karyawan Sadar K3 Sebagai Tanggung Jawab
Huadi Bantu Pasang Kubah Mesjid Jami Rahmat Desa Borong Loe
Indonesia Perlu Capai 5 Parameter ini untuk Jadi Negara Maju
Support Apel Siaga Bencana, Dandim 1410 Bantaeng: Terimakasih Huadi Group

Berita Terkait

Senin, 29 April 2024 - 20:26 WIB

Ravel Sukses Gelar Konser Boys Like Girls di Jakarta

Sabtu, 27 April 2024 - 20:21 WIB

Glass Animals Bakal Konser di Jakarta pada 12 Mei 2024

Sabtu, 27 April 2024 - 19:47 WIB

Album Banal Semakin Binal Milik The Jansen Dirilis dalam Format Piringan Hitam

Sabtu, 27 April 2024 - 14:12 WIB

Dari Aktor Jadi Penyanyi, Ali Mensan Lepas Single I Can Be Your Man

Sabtu, 27 April 2024 - 13:55 WIB

Hawa Surga, Single Terbaru Terry Shahab Resmi Dirilis

Kamis, 25 April 2024 - 23:16 WIB

IMEX 2024 Digelar di Bali, Hadirkan 15 Grup Musik Etnik Indonesia

Selasa, 23 April 2024 - 20:29 WIB

Grup Pop Westlife Bakal Konser di Yogyakarta pada Juni 2024

Selasa, 23 April 2024 - 19:23 WIB

Java Jazz Festival 2024 Umumkan Snoh Aalegra Sebagai Penampil Utama

Berita Terbaru

Suasana konser Boys Like Girls di Jakarta. (Foto: Iwan)

Musik

Ravel Sukses Gelar Konser Boys Like Girls di Jakarta

Senin, 29 Apr 2024 - 20:26 WIB

Internasional

Alroji Saku John Jacob Astor Pecahkan Rekor Harga Artefak Titanic

Minggu, 28 Apr 2024 - 13:46 WIB

Nasional

Warung Madura Tidak Pernah Dilarang Beroperasi 24 Jam

Minggu, 28 Apr 2024 - 13:06 WIB

Poster konser Glass Animals di Jakarta. (Foto: Ismaya)

Musik

Glass Animals Bakal Konser di Jakarta pada 12 Mei 2024

Sabtu, 27 Apr 2024 - 20:21 WIB