Jakarta | Apple bakal menghentikan produksi iPod setelah sukses memimpin pasar perangkat pemutar musik sejak diluncurkan pada tahun 2001 lalu. Meski demikian, Apple masih akan menjual seri iPod Touch hingga stoknya habis.
Selama bertahun-tahun, Apple telah merilis berbagai model iPod, seperti iPod Nano dan iPod Shuffle. Seri iPod Touch yang dirilis pada 2007 adalah model terakhir yang akan dihentikan produksinya saat ini.
Melansir Reuters, Apple juga telah berhenti melaporkan penjualan iPod sejak 2015. Namun Apple masih memberikan pembaruan terakhir untuk produk tersebut pada 2019.
Awal diluncurkan, iPod dipromosikan mampu menyimpan hingga 1.000 lagu. Kemudian peran iPod mulai tergantikan sejak smartphone menyediakan pemutar musik yang lebih baik, ditambah lagi dengan munculnya layanan streaming musik seperti, Apple Music, Spotify dan Joox.
Ada sejumlah rumor yang beredar bahwa Apple kemungkinan akan meluncurkan perangkat pemutar musik baru setelah menghentikan produksi iPod. Bahkan, mengutip BBC, Apple telah menyebarkan undangan peluncuran produk rahasia dengan pesan “Petunjuk: Ini bukan Mac.” []