Gamelan Masuk Daftar Warisan Budaya Takbenda UNESCO

- Editor

Jumat, 17 Desember 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gamelan, Warisan Budaya Takbenda UNESCO. (Foto: Pelopor.id/Ist)

Gamelan, Warisan Budaya Takbenda UNESCO. (Foto: Pelopor.id/Ist)

Pelopor.id – Gamelan berhasil masuk ke dalam daftar Intangible Cultural Heritage atau Warisan Budaya Takbenda (WBTB) UNESCO. Keputusan ini didapat setelah Sidang UNESCO sesi ke-16 Intergovernmental Committee for the Safeguarding of the Intangible Cultural Heritage yang dilaksanakan di Paris, Prancis, Rabu, (15/12/2021).

Gamelan, adalah alat musik tradisional yang bisa kita temui dibeberapa daerah di Indonesia seperti Jawa, Bali, Madura, dan Lombok. Istilah gamelan Jawa, mengacu kepada gamelan di Provinsi Jawa Tengah secara umum.

Alat musik ini, diperkirakan sudah ada di Jawa sejak tahun 404 Masehi. Terlihat dari adanya penggambaran masa lalu di relief Candi Borobudur dan Candi Prambanan.  Gamelan, tidak hanya dimainkan untuk pertunjukan seni, tetapi juga dalam berbagai  kegiatan tradisional dan ritual keagamaan.

Sehingga UNESCO mencatat, nilai filosofi gamelan sebagai salah satu sarana ekspresi budaya dan membangun koneksi antara manusia dengan semesta.

Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Anwar Makarim mengungkapkan kegembiraan dan rasa bangganya atas capaian di bidang kebudayaan yang diperjuangkan sejak tahun 2019 itu.

Baca juga : Budaya Tanah Kelahiran Gusti Ngurah Rai Jadi Daya Tarik Desa Carangsari

“Ini adalah capaian kita sebagai bangsa Indonesia yang tumbuh dalam keragaman budaya,” tuturnya di Jakarta, Kamis, (16/12/2021).

Nadiem juga menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas upaya pelestarian gamelan yang dilakukan berbagai pihak sejak lama.

“Terima kasih kepada para pelaku budaya tradisi, khususnya pegiat gamelan yang terus semangat melestarikan dan memajukan kebudayaan Nusantara. Ini adalah capaian kita sebagai bangsa Indonesia yang tumbuh dalam keragaman budaya,” sebutnya.

Gamelan sendirim resmi menjadi Warisan Budaya Takbenda Dunia dari Indonesia yang ke-12.  Sebelumnya, Indonesia telah berhasil mencatatkan 11 Warisan Budaya Takbenda Dunia UNESCO lainnya yakni :

  1. Wayang (2008)
  2. Keris (2008)
  3. Batik (2009)
  4. Pendidikan dan Pelatihan Membatik (2009)
  5. Angklung (2010)
  6. Tari Saman (2011)
  7. Noken (2012)
  8. Tiga Genre Tari Bali (2015)
  9. Kapal Pinisi (2017)
  10. Tradisi Pencak Silat (2019)
  11. Pantun (2020). []
Facebook Comments Box
Baca Juga :   Desa Wisata Jatiluwih Tabanan Bali Representasi Wisata Berkelanjutan

Berita Terkait

Tiket Harga Khusus Synchronize Fest 2024 DiJual Bareng Rilis Video After Movie
Gitaris Abih RV Rilis Album Perdana Bertajuk First Vault
Indonesia Perlu Capai 5 Parameter ini untuk Jadi Negara Maju
Erick Thohir Komentari Penumpang Kereta Cepat Jakarta-Bandung Tembus 1 Juta
Organ Relawan Prabowo-Gibran, ARBI Gelar Dialog Dukung Kampanye Damai
Kerja Bareng Kertabumi, Gatsby Tanam 1000 Pohon Mangrove di PIK
Perpaduan Investasi Emas dan Karya Seni, Treasury Art Prize! Spot Menarik di Art Jakarta 2023
Sejarah Gedung Lawang Sewu, Kisah Mistis, dan Peristiwa Pertempuran Lima Hari

Berita Terkait

Kamis, 18 April 2024 - 22:50 WIB

Peggy Gou hingga The Adams Masuk Line Up Resmi We The Fest 2024

Kamis, 18 April 2024 - 21:46 WIB

BermusikGitar Gagas Kompetisi Gitar Bertajuk Strings of Glory 2024

Kamis, 4 April 2024 - 19:17 WIB

Politikus Boy Warongan Rilis Single Juang Angan Ciptaan Ade Paloh

Jumat, 29 Maret 2024 - 01:47 WIB

Smash hingga Agnez Mo Bakal Tampil di SOORA Music Festival 2024

Selasa, 19 Maret 2024 - 22:09 WIB

Vokalis Grup Band SORE, Ade Paloh Meninggal Dunia

Jumat, 15 Maret 2024 - 13:22 WIB

Promotor Color Asia Live Boyong Alan Walker Konser di Indonesia

Kamis, 14 Maret 2024 - 04:11 WIB

Terinspirasi Pengalaman Nonton Festival Musik, Vania Abby Lepas Single LouD!

Kamis, 14 Maret 2024 - 01:38 WIB

Gandeng Mustafa DEBU, Indomusik Team Rilis Single Religi Bertajuk IMA

Berita Terbaru