Gus Halim: Model Usaha BUMDes yang Sukses Boleh Diduplikasi

- Editor

Sabtu, 20 November 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pelopor.id – Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Mendes PDTT) Abdul Halim Iskandar menyatakan, model-model pengelolaan usaha yang sukses di satu Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) bisa diduplikasi dan dikembangkan di wilayah lain.

Hal ini disampaikannya saat meninjau usaha peternakan ayam petelur yang dikelola BUMDes Lalang Jaya, Kecamatan Manggar, Kabupaten Belitung Timur, Jumat (19/11/2021).

“Peternakan ayam petelur yang dikelola Badan Usaha Milik Desa (BUM Desa) Lalang Jaya, Kecamatan Manggar, Kabupaten Belitung Timur, bussines model-nya sudah bagus. Dari sisi produksi dan pemasaran juga terencana dengan baik sehingga bisa diduplikasi di BUM Desa yang mempunyai unit usaha sejenis,” tutur Gus Halim sapaan akrabnya.

Gus Halim menjelaskan, peternakan ayam petelur BUM Desa Sedulang Jaya ini akan membantu memperkuat ketahanan pangan hewani di Belitung Timur yang juga dikenal sebagai Negeri Laskar Pelangi.

Pengembangan usaha peternakan telur ini juga akan membantu warga untuk dapat memperoleh telur ayam dengan kondisi segar. Sehingga, kebutuhan gizi masyarakat setempat dapat terpenuhi dengan baik.

Dalam sehari, BUMDes Sedulang Jaya berhasil memproduksi lebih dari 3.000 butir telur dan menyuplai sebagian kebutuhan telur ayam di Kabupaten Belitung Timur.

“Produksi peternakan telur ini membuat telur yang dikonsumsi masyarakat Belitung Timur masih segar, dibandingkan harus mendatangkan telur dari luar daerah. Penting ini,” ungkapnya.

Selanjunya, Mendes PDTT berharap keberhasilan peternakan telur dapat ditularkan ke BUMDes lain untuk meningkatkan nilai tambah ekonomi masyarakat desa. Untuk seluruh BUMDes agar tidak segan-segan menduplikasi model usaha BUMDes yang telah sukses itu.

Tak lupa, Gus Halim mengingatkan masyarakat untuk mengutamakan produk lokal yang ada di desa. Menurutnya membeli produk lokal penting dilakukan untuk membantu proses percepatan pemulihan ekonomi di desa dan daerah.

Baca Juga :   Gus Halim Temui Sultan Hamengkubuwono X Bahas Kearifan Lokal

“Telur ayam dari luar banyak, tapi kalau masih ada dari lokal, ambil dari lokal untuk percepatan ekonomi di daerah. Kalau bisa duit itu jangan sampai keluar daerah, bahkan kalau bisa justru masuk, tapi jangan keluar,” tegasnya Menteri.

Adapun peternakan BUMDes Sedulang Jaya baru dikelola sekitar dua tahun terakhir dan modalnya dari dana desa. Selain peternakan, BUMDes Sedulang Jaya juga memiliki unit usaha di sektor lain, yakni pertokoan dan perkebunan hortikultura seperti sayuran dan cabai. []

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Tiket Harga Khusus Synchronize Fest 2024 DiJual Bareng Rilis Video After Movie
Gitaris Abih RV Rilis Album Perdana Bertajuk First Vault
Indonesia Perlu Capai 5 Parameter ini untuk Jadi Negara Maju
Erick Thohir Komentari Penumpang Kereta Cepat Jakarta-Bandung Tembus 1 Juta
Organ Relawan Prabowo-Gibran, ARBI Gelar Dialog Dukung Kampanye Damai
Kerja Bareng Kertabumi, Gatsby Tanam 1000 Pohon Mangrove di PIK
Perpaduan Investasi Emas dan Karya Seni, Treasury Art Prize! Spot Menarik di Art Jakarta 2023
Sejarah Gedung Lawang Sewu, Kisah Mistis, dan Peristiwa Pertempuran Lima Hari

Berita Terkait

Kamis, 18 April 2024 - 22:50 WIB

Peggy Gou hingga The Adams Masuk Line Up Resmi We The Fest 2024

Kamis, 18 April 2024 - 21:46 WIB

BermusikGitar Gagas Kompetisi Gitar Bertajuk Strings of Glory 2024

Kamis, 4 April 2024 - 19:17 WIB

Politikus Boy Warongan Rilis Single Juang Angan Ciptaan Ade Paloh

Jumat, 29 Maret 2024 - 01:47 WIB

Smash hingga Agnez Mo Bakal Tampil di SOORA Music Festival 2024

Selasa, 19 Maret 2024 - 22:09 WIB

Vokalis Grup Band SORE, Ade Paloh Meninggal Dunia

Jumat, 15 Maret 2024 - 13:22 WIB

Promotor Color Asia Live Boyong Alan Walker Konser di Indonesia

Kamis, 14 Maret 2024 - 04:11 WIB

Terinspirasi Pengalaman Nonton Festival Musik, Vania Abby Lepas Single LouD!

Kamis, 14 Maret 2024 - 01:38 WIB

Gandeng Mustafa DEBU, Indomusik Team Rilis Single Religi Bertajuk IMA

Berita Terbaru