Produk Alkes Indonesia Raih Potensi Transaksi Lebih dari Rp 150 Miliar di FIME 2021

- Editor

Selasa, 7 September 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Produk Alkes Indonesia Raih Potensi Transaksi Lebih dari Rp 150 Miliar di FIME 2021. (Foto: Pelopor/Instagram @itpclosangeles)

Produk Alkes Indonesia Raih Potensi Transaksi Lebih dari Rp 150 Miliar di FIME 2021. (Foto: Pelopor/Instagram @itpclosangeles)

Pelopor.id | Produk-produk alat kesehatan (alkes) Indonesia berhasil meraih potensi transaksi lebih dari Rp 150 miliar dalam pameran Florida International Medical Expo (FIME) 2021, pada 1-3 September 2021 di Miami, Florida, Amerika Serikat (AS).

FIME adalah ajang berkumpulnya para pelaku industri medis dari seluruh dunia. Selain ajang  pameran, FIME juga menggelar berbagai konferensi dan seminar untuk menambah pengetahuan para pengunjung mengenai industri alat kesehatan.  

Baca juga: TNI AD Terima Hibah Ambulance dan Alat kesehatan

Dalam pameran ini, Indonesia menghadirkan tiga produsen alkes dan alat pelindung diri (APD)  yang telah memiliki pengalaman ekspor dan memenuhi standar sertifikasi berbagai negara, yaitu PT Meditech Manufaktur Indonesia, PT Pan Brothers Tbk, serta PT Sugih Instrumendo (ABN).  

Kepala Indonesian Trade Promotion Center (ITPC) Los Angeles Bayu Nugroho mengatakan, selama pameran, para buyer semakin antusias setelah mencoba dan mengetahui kualitas produk yang ditampilkan. “Tidak hanya buyer dari AS, tapi juga negara-negara Amerika Latin seperti Republik Dominika, Meksiko, serta Kolombia,” terang Bayu.  

Baca juga: Pentingnya Sentra Vaksinasi dan Kedisiplinan Protokol Kesehatan

Bayu menjelaskan, dilatarbelakangi kenaikan kasus Covid-19 dengan hadirnya varian delta, ITPC Los Angeles dan Atase Perdagangan Washington DC berkomitmen mempromosikan produk alkes dan APD Indonesia di pasar AS. Jika dilihat secara statistik, nilai total impor produk kesehatan (Kode HS  9018) AS pada periode Januari-Juni 2021 tercatat sebesar USD 15,18 miliar, atau 20,71% lebih besar dibanding periode sama tahun sebelumnya. 

“Berdasarkan data tersebut, Indonesia harus hadir dan mengambil kesempatan ini. Terlebih, saat ini buyer AS tengah mencari sumber pemasok alternatif yang dapat diandalkan. Selain itu, melihat dari potensi transaksi yang diraih dalam pameran ini serta kualitas produk Indonesia yang mampu bersaing, kami optimis Indonesia dapat menembus pasar alat kesehatan di AS,” kata Bayu. []

Facebook Comments Box
Baca Juga :   Teten Masduki Minta UMKM Masuk Dalam Produk Berbasis Inovasi dan Kreativitas

Berita Terkait

Sambut Idul fitri, Jusuf Hamka Bagikan 300 Pasang Sepatu Pakalolo Secara Gratis
STEM Academy, Program Pengembangan SDM Ala Harbour Energy
Jadi Tenant IT’S HIS/HER DAY 2024 Bisa Dapat Diskon Khusus
Perpaduan Investasi Emas dan Karya Seni, Treasury Art Prize! Spot Menarik di Art Jakarta 2023
Biografi Pendiri Bank BCA, Sudono Salim
Pemerintah Libatkan Swasta Bangun 2,5 Juta Jaringan Gas Rumah Tangga Tahun Depan
Paradise Indonesia Jalin Kerja Sama Strategis dengan Club Med
Libur Idul Adha Pelayanan BUMN Terus Berjalan

Berita Terkait

Jumat, 6 September 2024 - 03:39 WIB

Gitaris Bless The Knights, Fritz Faraday Resmi Di-endorse Blackstar Amplification

Rabu, 4 September 2024 - 13:27 WIB

Sujar Band Pamer Karya Bareng Lanov dan Senyawa di Swag Event

Minggu, 1 September 2024 - 15:18 WIB

Manusia Aksara Kolaborasi Bareng Widi Vierratale di Single Akhirnya Waktu Memisahkan Aku dan Kamu

Kamis, 29 Agustus 2024 - 18:07 WIB

Anov Blues One dan Jack Andie Kolaborasi di Single Tukobel

Kamis, 29 Agustus 2024 - 17:45 WIB

Grup Band The Titans Umumkan Comeback, Rizky Balik Jadi Vokalis

Sabtu, 17 Agustus 2024 - 16:09 WIB

Jelang Perayaan 40 Tahun Berkarya, Kahitna Siap Gelar Konser

Jumat, 16 Agustus 2024 - 20:41 WIB

Rilis Album Satellites, The Script Siap Konser di Indonesia

Jumat, 16 Agustus 2024 - 19:40 WIB

Resmi Diumumkan, Green Day Bakal Konser di Jakarta Pada Awal 2025

Berita Terbaru