Pemkot Yogya Cetak Rapor Kinerja Triwulan II Memuaskan

- Editor

Selasa, 26 Juli 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Rakor Pengendalian Pembangunan Daerah Triwulan II Tahun Anggaran 2022. (Foto: Pelopor.id/Pemkot Yogyakarta)

Rakor Pengendalian Pembangunan Daerah Triwulan II Tahun Anggaran 2022. (Foto: Pelopor.id/Pemkot Yogyakarta)

Pelopor.id | Jakarta – Penjabat (Pj) Wali Kota Yogyakarta Sumadi menghadiri rapat koordinasi (rakor) Pengendalian Pembangunan Daerah Triwulan II Tahun Anggaran 2022.

Rakor bertema ‘Intervensi Pembangunan Infrastruktur Sebagai Upaya Pendukung Pemulihan Ekonomi dan Percepatan Penanganan Kemiskinan Ekstrem di DIY’ ini digelar di Gedong Pracimosono, pada Selasa (26/07/2022).

Dalam kesempatan ini juga diserahkan rapor kinerja triwulan II tahun 2022 untuk Kota Yogya, dengan capaian sasaran pembangunan yang dibagi beberapa indikator, antara lain indeks angka kemiskinan. Pada indikator ini, Kota Yogya mampu melampaui target dengan nilai capaian 94,51%.

“Salah satu faktor pendukungnya adalah adanya lintas sektor melalui program Gandeng Gendong untuk mendukung pengentasan kemiskinan,” kata Sumadi.

Indikator lainnya adalah indeks keberdayaan masyarakat yang mencapai 99,70%. Menurut Sumadi, hal ini dapat diraih lantaran antusiasme masyarakat yang untuk membangun Kota Yogya serta adanya masterplan pembangunan terintegrasi sebagai acuan pembangunan wilayah.

Kemudian untuk indeks pola pangan harapan, capaiannya 100,10%. Salah satu faktor pendukungnya adalah pemberdayaan masyarakat melalui kampung sayur dan lele cendol untuk penguatan ketahanan pangan di era pandemi.

Capaian 100% lainnya juga diraih pada indeks angka pertumbuhan ekonomi, pada indeks ini dapat meraih nilai 100% lantaran di Kota Yogya cakupan vaksinasinya sangat tinggi, sehingga berdampak pada peningkatan aktifitas ekonomi.

Dalam sambutannya, Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Sri Sultan Hamengkubuwono X mengatakan, rakor tersebut merupakan agenda rutin setiap tiga bulan.

Ngarsa Dalem menuturkan ada lima prioritas pembangunan, yaitu pemberdayaan SDM yang berkualitas dengan indikatornya, SDM yang sehat, berpendidikan, dan mampu secara ekonomi, peningkatan infrastruktur layanan dasar yang mendukung pertumbuhan ekonomi, peningkatan sektor-sektor unggulan dan potensial, mewujudkan pembangunan yang merata, selaras dan lestari, serta mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik.[]

Facebook Comments Box
Baca Juga :   Konflik Lahan Sawit PT ANA, Ketua DPRD Morowali Utara: Berikan Hak Masyarakat

Berita Terkait

Tidar Canangkan Target Menangkan Pileg dan Pilpres 2029 di Kongres IV Bali
Berdayakan Warga, Huadi Group Support Buka Puasa Bersama
Meski Dalam Kawasan Industri, Sholat Jumat dan Lima Waktu Betul-betul Hikmah
Sambut Bulan Suci Ramadan, Huadi Group Bantu Alat Kebersihan 14 Masjid di Papan Loe
PT Huadi Nickel Alloy Indonesia Wajibkan Karyawan Sadar K3 Sebagai Tanggung Jawab
Huadi Bantu Pasang Kubah Mesjid Jami Rahmat Desa Borong Loe
Support Apel Siaga Bencana, Dandim 1410 Bantaeng: Terimakasih Huadi Group
Ratusan Bibit Mangrove di Tanam Depan Jetty Huadi Group

Berita Terkait

Jumat, 28 Maret 2025 - 00:46 WIB

My First Story Akan Tampil di Jakarta untuk Pertama Kalinya

Kamis, 27 Maret 2025 - 20:41 WIB

H! Rilis Album Specious Pop dalam Format Kaset Pita

Rabu, 26 Maret 2025 - 03:25 WIB

Umumkan Lineup Fase Pertama, Pestapora 2025 Kasih Tiket Murah Jelang Lebaran

Selasa, 25 Maret 2025 - 03:56 WIB

Usung Isu Sosial, Unit Metalcore Reiwa Rilis EP Simulacra

Senin, 24 Maret 2025 - 03:01 WIB

Basejam Rilis Single Lebaran Ceria untuk Sambut Idul Fitri 2025

Kamis, 20 Maret 2025 - 04:17 WIB

Unit Cadas Saosin Gelar Tur Indonesia di Lima Kota

Kamis, 20 Maret 2025 - 02:01 WIB

Rayakan 20 Tahun, Java Jazz Festival 2025 Hadirkan Deretan Musisi Berkualitas Dunia

Selasa, 18 Maret 2025 - 00:39 WIB

Perayaan Musik Spektakuler Break Out Day 2025 Siap Hadir di Bandung

Berita Terbaru

Projek solo asal Bogor, H! (dibaca: Hi). (Foto: IStimewa)

Musik

H! Rilis Album Specious Pop dalam Format Kaset Pita

Kamis, 27 Mar 2025 - 20:41 WIB

Unit modern metalcore asal Karawang, Reiwa. (Foto: Istimewa)

Musik

Usung Isu Sosial, Unit Metalcore Reiwa Rilis EP Simulacra

Selasa, 25 Mar 2025 - 03:56 WIB